MONITORING PEMBANGUNAN DANA DESA TAHAP II DESA KEPUNDUNG

  • Sep 09, 2019
  • mtoyib
  • BERITA, DANA DESA, PEMERINTAHAN

Senin, 09 September 2019 telah dilaksanakannya monitoring dan evaluasi hasil kegiatan pembangunan tahap II yang bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2019, kegiatan tersebut di hadiri oleh Kusnanto selaku Kasi PMKS Kecamatan Reban, pendamping desa serta kepala desa dan perangkat desa Kepundung. Kegiatan monitoring dan evaluasi ini merupakan suatu kewajiban yang harus di lakukan oleh Kecamatan serta pendamping desa untuk selalu mengawasi dan mengevaluasi setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh desa dari mulai perencanaan,pelaksanaan dan hasil daripada pembangunan tersebut. Adapun titik pembangunan tahap II yang dimonitoring hari ini yaitu Pengaspalan jalan desa, makadam, rabat beton, dan drainase, tujuan pelaksanaan monev terkait pelaksanaan pembangunan dengan menggunakan dana desa ini agar tidak terjadi penyimpangan. Selain itu juga agar aparat desa bisa tertib dalam bidang administrasi program pembangunan yang menggunakan dana desa.