SOSIALISASI DESA PROGRAM PERCEPATAN PENINGKATAN TATA GUNA AIR IRIGASI (P3 – TGAI) TAHUN ANGGARAN 2021

  • Mar 24, 2021
  • mtoyib
  • BERITA, LINGKUNGAN, PEMERINTAHAN

Kepundung ­- P3-TGAI (Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi) adalah pekerjaan pembangunan saluran irigasi tersier yang dikerjakan oleh petani atau penduduk setempat dengan diberikan upah sehingga menambah penghasilan petani atau penduduk desa terutama di antara dua musim tanam dan panen. P3-TGAI ini merupakan salah satu program Padat Karya Tunai (PKT) yang digulirkan oleh Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Tahun ini, desa Kepundung  menjadi salah satu lokasi pelaksanaan program P3-TGAI di Kabupaten Batang  Sehubungan dengan pelaksanaan Program Percepatan peningkatan tata guna air irigasi (P3 – TGAI), Rabu (24/03/2021) bertempat di Balai Desa Kepundung dengan mengundang Tenaga Pendamping masyarakat (TPM), Kepala Desa, Perangkat Desa, Petani dan ketua P3A, Desa Kepundung mengadakan sosialisasi Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3 – TGAI). Didalam sosialisasi tersebut menjelaskan “ ditengah melambatnya ekonomi dan pengaruh menyebarnya virus corona Covid -19 padat karya P3 – TGAI ini diharapkan memberikan dampak langsung bagi perekonomian dan pemberdayaan masyarakat, dari beberapa lokasi yang tersebar di kabupaten Batang, program yang bersifat padat karya tersebut mampu menyediakan lapangan pekerjaan masyarakat dan menimbulkan nilai kemanfaatan petani.